Upacara Pelepasan Kirab Remaja Nasional Sulawesi Utara di Pulau Lembeh - JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS | Berimbang, Terpecaya, Aktual |

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Monday, February 12, 2018

Upacara Pelepasan Kirab Remaja Nasional Sulawesi Utara di Pulau Lembeh

BITUNG - Bertempat di Lokasi Monumen Trikora Kel. Batu Lubang Link. 2 Kec. Lembeh Selatan Kota Bitung dilaksanakan Upacara Pelepasan Kirab Remaja Nasional Sulawesi Utara, (10/2/2018).
Bertindak sebagai Pembina Apel Ibu Siti Hardiyanti Rukmana (Ketua Yayasan Siti Hartina Suharto) selaku Komandan Apel Mayor Inf Gusnawan M Kawa (Danramil 1310-06 Airmadidi).

Pasukan Upacara yang hadir antara lain, Satu SST Kodim 1310/Btg, Satu SST Yonif 712/Raider, Satu Regu Polsek Lembeh dan Satu SST Peserta Kirab Remaja Nasional.

Kegiatan dihadiri oleh Kasrem 131/Stg Kol Inf Endro Satoto, SI.P, Gubernur Sulut di Wakili  Oleh Kakesbangpol Sulut Bpk Steven Liow, Kasiops Korem 131/Stg Kol Inf David Hasibuan, Kasi Intel Korem 131/Stg Kol Inf Sugeng, Kasiter Korem 131/Stg Kol Inf Syarifuddin, Kasipers Korem 131/Stg Kol Inf Adrianto, Kasiren Korem 131/Stg Ltk Inf Muhammad Andi Kusuma, Dandim 1310/ Bitung Ltkl Inf Deden Hendayana, SE. dan Dandim 1309/Manado Ltk Inf Arif Hariyanto.

Adapun susunan acara yang sudah terangkai yaitu, Persiapan, Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Penghormatan kepada Pembina Apel, Laporan Komandan Apel, Mengheningkan Cipta, Laporan Ketua Panitia, Pembacaan Satya Pemuda Nasional, Sambutan Pimpinan Apel.

Pada sambutannya Pembina Apel menyampaikan "Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan YME karena saya bisa hadir di Pulau Lembeh dalam keadaan sehat walafiat. Di Sulawesi Utara ini berbagai macam kejadian Nasional yang kita kenal yakni Peristiwa Patriot Merah Putih pada tanggal 14 Februari 1946 dan masih banyak lagi peristiwa lainnya terjadi terjadi disini. Kirab Remaja Nasional (KRN) adalah perjalanan Nasional dari suatu tempat ke tempat lain dengan melaksanakan Karya Bhakti dan sambil mengenalkan adat istiadat Daerah masing-masing. Pegang teguh Pancasila dan Disiplin dalam segala hal. Senyumlah kepada siapapun dalam perjalananmu".
Laporan Komandan Apel, Penghormatan, Menyanyikan lagu Kirab Remaja Nasional.
Dilanjutkan dengan acara tambahan berupa Penyerahan Bibit Mangrove kepada Camat Lembeh Selatan, Penyerahan Bea Siswa kepada perwakilan Siswa Fera Gurumias, Penyerahan secara simbolis biaya pengecatan Monumen Trikora, Karya Bhakti Sosial bersih-bersih Monumen Trikora dan Penanaman Bibit Bakau Kerja sama dengan Yayasan Trikora di Pulau Lembeh Bitung.

No comments:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages