Satgas TNI Kizi Konga XXXVII-E/MINUSCA CAR Laksanakan Proses DDR di Paoua dan Beguili Republik Afrika Tengah - JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS | Berimbang, Terpecaya, Aktual |

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Wednesday, January 23, 2019

Satgas TNI Kizi Konga XXXVII-E/MINUSCA CAR Laksanakan Proses DDR di Paoua dan Beguili Republik Afrika Tengah








(Puspen. Selasa 22/I/2019) Tim Penjinak Bahan Peledak (Jihandak) Satuan Tugas (Satgas) TNI Kompi Zeni (Kizi) Kontingen Garuda (Konga) XXXVII-E Multidimentional Integrated Stabilization Mission in the Central African Republic (MINUSCA CAR) melaksanakan proses Disarmament, Demobilization And Reintegration (DDR) di Paoua dan Beguili Sektor Barat Republik Afrika Tengah,  Senin (21/1/2019).
Proses DDR dilaksanakan selama lima hari mulai tanggal 17 s.d. 21 Januari 2019  dipimpin Kapten Czi Satrio Bawono, ST.Han beserta lima anggota Tim Jihandak Satgas  Kizi TNI Konga XXXVII-E/MINUSCA CAR. Tim Jihandak tersebut melaksanakan tugas di Sektor Barat daerah operasi Minusca Car di Paoua  berjarak  486 Km sebelah barat Bangui ibu kota Republik Afrika Tengah dan Beguili sekitar 4 Km dari garis perbatasan Republik Afrika Tengah dengan negara tetangga Chad.
Dalam kesempatan tersebut Komandan Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-E/MINUSCA CAR  Mayor Czi Setiawan Nur Prakoso menyampaikan bahwa dalam kegiatan DDR tersebut tim Jihandak melaksanakan pendataan sejumlah amunisi dan bahan peledak dari satuan-satuan PBB yg berlokasi di daerah Paoua Republik Afrika Tengah.
“Tim Jihandak berhasil mengumpulkan 6 buah mortir/roket, 60 buah granat dan 2510 butir amunisi berbagai jenis kaliber”, tambahnya.
Lebih lanjut Komandan Satgas TNI Kizi Konga XXXVII-E/MINUSCA CAR  Mayor Czi Setiawan Nur Prakoso mengatakan bahwa langkah-langkah yang diambil oleh tim Jihandak dalam proses DDR antara lain identifikasi dan klasifikasi sesuai prosedur, pencatatan dan dokumentasi serta penyimpanan(storage) di gudang yg aman sambil menunggu proses penghancuran atau disposal.
Tim Jihandak Satgas TNI Kizi Konga XXXVII-E/MINUSCA CAR dalam melaksanakan tugasnya ke lokasi DDR didukung Helikopter UN dari Bangui menuju Paoua Sektor Barat dan kembalinya ke Markas Satgas di Bangui wilayah Republik Afrika Tengah.

Autentikasi:
Kabidpeninter Puspen TNI Kolonel (KH) H. Agus Cahyono

No comments:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages