Dandim 1310/Bitung Turut Serta Tanam Padi di Lokasi CSB Desa Palaes Kec. Likupang Barat Kab. Minut - JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS | Berimbang, Terpecaya, Aktual |

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Tuesday, February 6, 2018

Dandim 1310/Bitung Turut Serta Tanam Padi di Lokasi CSB Desa Palaes Kec. Likupang Barat Kab. Minut

MINAHASA UTARA - Komandan Kodim 1310/Bitung turut serta berpatisipasi dalam gerakan tanam padi perdana di lahan cetak sawah baru Desa Palaes Kec. Likupang Barat Kab. Minut, (4/2/2018).

Program cetak sawah baru ini dilaksanakan guna pencapaian ketahanan pangan serta peningkatan taraf hidup masyarakat di pedesaan. Dalam program cetak sawah tersebut, Kodim sebagai motivator dan membantu Dinas Pertanian sebagai satuan kewilayahan serta membantu kelancaran pelaksanaan program CSB, sedangkan pelaksana lapangan adalah para Babinsa, masyarakat dan kelompok tani.

Dandim menyampaikan ungkapan penghormatan dan terima kasih kepada seluruh masyarakat, tokoh masyarakat dan kelompok tani yang sudah berpartisipasi dalam perluasan cetak sawah baru di wilayah Kec. Likupang Barat mulai dari tahap awal hingga selesai. "Sehingga proses perluasan cetak sawah baru ini bisa terlaksana dengan baik dan sukses, sampai hari ini kita bisa melakukan tanam padi perdana," kata Komandan Kodim 1310/Bitung Letkol Inf Deden Hendayana, S.E. usai persiapan pelaksanaan tanam padi.  

Ketua Kelompok Tani Makmur Bersama juga mengungkapkan terima kasih kepada  pihak Kodim 1310/Bitung yang sudah bekerja keras menyelesaikan pengerjaan cetak sawah baru tersebut. “Ini dapat menjadikan masyarakat lebih sejahtera,” sebutnya.“Desa kami yang dulunya hanya ilalang dan semak belukar dijadikan persawahan, ini sebuah kemajuan. Para petani dapat mengembangkan pertanian dan meningkatkan taraf ekonomi masyarakat,” ucapnya.
Hadir dalam acara tanam padi tersebut, Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Deden Hendayana, S.E., Pabung Minahasa Utara Kapten Inf Richard Pusung, Para Babinsa Koramil 1310-03/Likupang, Hukum Tua Desa Palaes dan Para Anggota Poktan Makmur Bersama sekitar 30 orang.

No comments:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages